Pages

Jumat, 10 November 2017

Tiga Cara Ampuh untuk Menekan Sel kanker

Kanker payudara merupakan salah satu jenis kanker yang cukup menakutkan bagi seorang wanita, setelah kanker serviks, yang menyerang jutaan wanita setiap tahun. Jika terlambat mendiagnosis dan menyadari kanker payudara ini, kebanyakan wanita meninggal. Padahal jika diketahui sejak awal, mereka Anda bisa terbebas dari penyakit mengerikan yang satu ini.

Sel kanker akan tumbuh dan menyerang jaringan payudara Anda, misalnya saluran keluar air susu, lobulus (pabrik penghasil air susu), bersama jaringan penunjang lainnya seperti jaringan lemak. Gaya hidup, hormonal, dan faktor lingkungan memang dicurigai sebagai penyebab dari kanker ini.

Dilansir Boldsky, Rabu (1/11/2017), hasil penelitian terbaru yang dilakukan periset di University of Arizona, Amerika Serikat, menyebutkan ada satu senyawa yang bisa menghentikan pertumbuhan sel kanker di jaringan payudara. Senyawa tersebut adalah BRCA1. Sayangnya, senyawa itu tidak selalu bisa terbaca dalam pemeriksaan.

Senyawa BRCA1 berfungsi menekan tumor dan sel kanker yang berkembang. Agar senyawa itu bisa bekerja dengan baik, maka Anda perlu memberikan stimulan. Salah satu stimulan terbaik adalah susu kedelai. Protein dan senyawa isoflavon dalam kedelai mampu mengoptimalkan kinerja senyawa BRCA1 dan menekan perkembangan sel kanker.

Oleh sebab itu, penderita kanker sangat dianjurkan mengonsumsi makanan mengandung kedelai. Selain mengonsumsi makanan olahan kedelai, ada beberapa cara lain agar penderita kanker bisa bertahan hidup lebih lama.

Diet sehat
Menjalani diet sehat sangat penting untuk mengurangi risiko terkena kanker payudara. Salah satu cara diet terbaik adalah dengan mengonsumsi makanan berserat tinggi, seperti buah-buahan dan sayuran. Selain itu, kurangi makanan olahan, seperti mi instan.

Olahraga
Olahraga juga menjadi salah satu cara ampuh mencegah dan membantu penderita kanker payudara bertahan hidup. Tidak perlu melakukan latihan fisik yang melelahkan. Anda bisa joging selama 30 menit setiap hari.

STOP merokok
Anda juga harus menghentikan kebiasaan merokok dan minum alkohol. Berdasarkan berbagai penelitian, menerangkan bahwa tembakau bukan hanya membahayakan paru-paru, melainkan seluruh organ dalam tubuh. Sementara penelitian lain menyebutkan bahwa minum alkohol bisa meningkatkan risiko kanker payudara.

Sumber: http://www.solopos.com/2017/11/02/hasil-penelitian-penting-ini-tiga-cara-ampuh-tekan-perkembangan-sel-kanker-865323

Herbal untuk kanker

Selasa, 07 November 2017

Herbal Cabe untuk Mengatasi Rematik

Pedas cabe sering digunakan untuk masakan atau pendamping gorengan. Meski belum umum diketahui, buah pedas itu berkhasiat mengobati rematik karena sifat panas yang dimilikinya.
Selain rasa pedas, sifat panasnya ketika dikonsumsi bisa masuk dalam meridian jantung dan pankreas.
Tanaman bernama Latin Capsicum frutescens ini terdiri atas tiga varietas. Pertama, cengek leutik. Buahnya kecil, berwarna hijau, dan berdiri tegak pada tangkainya. Kedua, jenis cengek domba (cengek bodas). Buahnya lebih besar dari cengek leutik, berwarna putih, dan menjadi jingga pada saat masak. Ketiga, ceplik. Buahnya besar, berwarna hijau, dan menjadi merah pada saat tua.


toko herbal online

“Lombok (cabai) itu jenis tanaman sayur yang ada khasiat untuk obat, tetapi memang belum umum. Saya membaca di buku herbal, dan saya praktikkan ke saudara yang terkena rematik,” kata Chartim  pemilik dan penjual obat herbal bersertifikat saat ditemui di tokonya yang terletak di Sorosutan, Sabtu (4/8).
Dikatakannya, tanaman budidaya ini berasal dari wilayah Amerika Selatan. Jenis cabai rawit merah berkhasiat sebagai tonik dan pemicu aliran darah. Dalah hal ini, sebagi obat herbal rematik, sifat panas tanaman bernama Latin Capsicum frutescens ini sangat sesuai karena bisa menghancurkan bekuan darah atau antikoagulan.

Bagaimana cara menggunakan herbal cabe untuk mengatasi rematik?
Rematik
– Seduh 10 g serbuk cabai merah dalam 1/2 gelas air panas. Aduk sampai rata dan diamkan beberapa menit. Hasil seduhannya, dibalurkan pada bagian tubuh yang sakit.
– Oleskan minyak sayur pada beberapa helai daun cabai, lalu layukan di atas api kecil. Tempelkan daun cabai tersebut selagi hangat pada bagian kulit yang terluka.


Sumber: http://www.solopos.com/2012/08/06/tips-herbal-terapi-rematik-dengan-cabai-rawit-316514 
http://www.tokoherbalsolo.com http://www.tokoherbalsolo.com